WAMP vs MAMP: Mana Server Lokal yang Pas untuk OS Kamu?

Ikuti webinar seputar bisnis terlengkap, baik bisnis online, offline, bisnis level UMKM, hingga tingkat korporat.

Tanggal

June 5, 2025

Author

Ivan Kurniawan

Kategori

Share Blog

WAMP vs MAMP adalah dua solusi populer untuk membangun server lokal dalam pengembangan website. Keduanya memiliki fungsi utama yang serupa, tetapi perbedaannya cukup signifikan.

WAMP hanya tersedia untuk Windows, sedangkan MAMP bisa digunakan di macOS dan Windows. Selain sistem operasi, perbedaannya juga terlihat dari antarmuka, fitur, dan fleksibilitas.

Jika kamu bingung memilih antara WAMP dan MAMP, artikel ini akan membantu kamu memahami perbedaannya. Simak penjelasan lengkapnya berikut!

Apa itu WAMP?

WAMP adalah singkatan dari Windows, Apache, MySQL, dan PHP. WAMP sendiri adalah paket software yang digunakan untuk membangun server virtual di sistem operasi Windows.

Dengan WAMP, kamu bisa menjalankan website secara lokal sebelum dipindahkan ke hosting. Hal ini tentunya sangat berguna untuk pengujian dan pengembangan.

Kelebihan WAMP:

  1. Instalasi mudah dan cepat di Windows. 
  2. Antarmuka grafis yang ramah pengguna. 
  3. Dukungan penuh terhadap PHP dan MySQL. 

Kekurangan WAMP:

  1. Hanya tersedia untuk Windows. 
  2. Kurang fleksibel jika dibandingkan dengan alternatif lintas platform. 

 

Apa itu MAMP?

MAMP adalah singkatan dari Macintosh, Apache, MySQL, dan PHP. Pada awalnya diciptakan untuk macOS, namun kini tersedia juga untuk Windows.

Seperti WAMP, MAMP digunakan untuk menciptakan server lokal guna mengembangkan dan menguji website secara offline.

Kelebihan MAMP:

  1. Tersedia di macOS dan Windows. 
  2. Versi MAMP Pro menawarkan fitur lanjutan seperti virtual host. 

Kekurangan MAMP:

  1. Beberapa fitur hanya tersedia di versi berbayar. 
  2. Konsumsi sumber daya lebih besar dibanding WAMP.

 

Perbedaan WAMP vs MAMP

Meski fungsinya serupa, WAMP dan MAMP memiliki beberapa perbedaan penting. Perbedaan ini bisa menentukan pilihan tergantung pada kebutuhan dan platform yang kamu gunakan. Berikut penjelasannya: 

1. Sistem Operasi

WAMP eksklusif untuk sistem operasi Windows. Jika kamu adalah pengguna macOS, maka WAMP tidak bisa kamu gunakan.

Dikarenakan MAMP hanya mendukung macOS dan Windows. Hal ini tentunya memberi fleksibilitas lebih bagi developer yang bekerja lintas platform.

2. Kemudahan Instalasi

Kedua aplikasi mudah diinstal, namun WAMP cenderung lebih cepat dan ringan di Windows. Instalasinya bisa selesai hanya dalam beberapa menit.

Sedangkan, MAMP punya proses instalasi yang intuitif, tetapi ukuran instalasi lebih besar. Kelebihan ini tentunya bisa menjadi pertimbangan jika ruang penyimpanan terbatas.

3. Fitur Tambahan

WAMP menyediakan fitur standar seperti Apache, MySQL, dan PHP. Tidak ada fitur premium yang terkunci.

Sedangkan, MAMP menawarkan dua versi: gratis dan Pro. Versi berbayar menyediakan fitur seperti dynamic DNS, cloud sync, dan pengaturan virtual host.

4. Antarmuka Pengguna

Antarmuka WAMP tergolong sederhana dan cukup mudah digunakan oleh pemula. Semua konfigurasi bisa dilakukan dari ikon tray.

Sedangkan, MAMP memiliki tampilan antarmuka yang lebih modern, dan navigasi menu yang lebih lengkap, namun sedikit kompleks bagi pengguna baru.

5. Performa dan Stabilitas

WAMP ringan dan stabil untuk pengembangan website sederhana. Sehingga cocok untuk tugas ringan dan pembelajaran dasar.

Sedangkan, MAMP menawarkan performa tinggi, terutama versi Pro. Hal ini tentunya cocok untuk proyek besar dan pengujian multi-website secara paralel.

 

Jadi, Pilih WAMP atau MAMP?

Jika kamu adalah pengguna Windows dan menginginkan solusi gratis, cepat, dan ringan, maka WAMP adalah pilihan terbaik.

Namun, jika kamu menggunakan macOS atau butuh fitur lebih lengkap, maka MAMP layak dipertimbangkan. Versi gratisnya pun sudah cukup untuk kebutuhan dasar.

Saat semua sudah siap untuk go-live, pastikan kamu memilih layanan cloud server yang andal. Gunakan Dewavps untuk solusi cloud server dengan performa tinggi dan keamanan terbaik.

 

Kategori

Artikel Lainnya

iis server adalah
Mengenal IIS Server, Si Jantung Web Server di Sistem Operasi Windows
Dalam manajemen aplikasi berbasis web, IIS Server merupakan jantung dari web server yang memastikan permintaan...
apache adalah
Apache HTTP Server: Pengertian dan Bagaimana Cara Kerjanya?
Apache HTTP Server atau Apache adalah software server bersifat open source yang digunakan untuk melayani...
nginx vs apache
Beda Nginx vs Apache, Mana Web Server yang Lebih Baik?
Performa website sangat dipengaruhi oleh web server yang digunakan. Web server bertugas mengatur permintaan...
nginx adalah
Mengenal Apa Itu Nginx: Solusi Terbaik untuk Mempercepat Website Kamu!
Nginx adalah web server paling populer yang banyak digunakan untuk mempercepat performa website. Keunggulannya...
jenis-jenis server
10+ Kenali Jenis-Jenis Server dari Mail Server hingga Web Server
Jenis-jenis server memiliki peran penting dalam mendukung hampir semua aktivitas digital yang kita lakukan...
web server adalah
Pengertian Web Server dan Perannya dalam Performa Website
Web server adalah komponen penting yang bekerja di balik layar setiap kali kita membuka website di browser....
server adalah
Memahami Pentingnya Server dalam Pengelolaan Sistem Digital
Dalam dunia komputasi, server adalah sistem yang menyediakan layanan, data, atau sumber daya tertentu...
jenis-jenis ftp server
5 Jenis-Jenis FTP Server Lengkap dengan Fungsinya!
Jenis-jenis FTP adalah hal penting yang perlu kamu pahami kalau kamu sering berurusan dengan pertukaran...
ftp server adalah
Mengenal FTP Server sebagai Solusi Aman untuk Transfer File Besar
Pernah merasa kesulitan saat harus kirim file berukuran besar antar perangkat atau antar rekan kerja?...